Wednesday, December 17, 2014

Daftar Harga Mesin Bubut Krisbow,TOS,Simplex,Dan Lain-lain

mesin bubut krisbow – Membeli mesin bubut tentunya bukanlah perkara yang sederhana bagi anda, selain harganya yang mahal dan selangit..bisa dibilang mesin kerja yang satu ini di perlukan tempat yang luas dan daya yang besar di tempat anda jika ingin mengoperasikannya. Jadi sebelum anda membeli sebuah mesin bubut, ada baiknya anda mengenali dulu jenis mesin bubut apa yang ingin anda beli. Oke berikut ini ada beberapa jenis mesin bubut yang harus anda tahu sebelum anda menentukan yang mana yang ingin anda boyong :



  • Mesin bubut Ringan : Sesuai dengan namanya yang bisa dibilang ringan, mesin ini di tujukan untuk mereka yang ingin melakukan latihan alias untuk level pemula. Mesin ini mempunyai bobot paling kecil di antara mesin bubut lain, meskipun begitu untuk pekerjaan dasar sepertinya mesin ini masih kurang, di karenakan sifatnya sangat terbatas untuk melakukan variasi jenis pekerjaan.
  • Mesin Bubut Standar : Mesin bubut di level menengah ini bisa dibilang salah satu jenis mesin bubut yang paling banyak di miliki oleh mereka para pekerja bengkel rumahan. Dimensi mesin ini sendiri tidak begitu besar dan panjang, mesin ini mampu menyelesaikan beberapa aneka jenis pengerjaan. Hanya saja mesin ini masih memiliki beberapa kelemahan seperti kurang spesifik dalam hal pengukuran dan waktu pengerjaan
  • Mesin Bubut Panjang : Mesin ini merupakan salah satu mesin bubut dengan spesifikasi paling lengkap, paling besar dan paling panjang. Dayanya sendiri juga termasuk besar di antara para mesin bubut lainnya. Biasa di gunakan untuk kelas Expert, cocok untuk memotong, menyayat dan membuat sesuatu dengan material keras seperti baja, besi,dll.
Nah berikut ini daftar harga mesin bubut yang bisa anda jadikan acuan :
  • ·         TOS Buatan Cekoslovakia : 100juta
  • ·         Mesin Bubut Krisbow KW 15-604 : 15juta
  • ·         Simplex : 20juta
  • ·         CZ 300 : 24jutaan
  • ·         Jenisco Co 6230A : 25jutaan
  • ·         6332ai : 35jutaan
  • ·         CNC Leadwell F1: 530juta
  • ·         L3 1500 + Gergaji : 75juta
Dari harga-harga tersebut bisa dilihat bukan bahwa untuk ukuran standar hingga panjang saja dengan spesifikasi tinggi tersebut bandrolnya sudah seharga mobil mewah. Jadi bisa dibilang apabila ingin membeli sebuah mesin bubut maka anda harus memperhatikan kebutuhan anda dan sesuaikan dengan spesifikasi yang ada.

No comments:

Post a Comment